News  

Menteri Ignasius Jonan Lantik 25 Pejabat ESDM dan SKK Migas

Pejabat yang dilantik, antara lain pejabat pimpinan tinggi madya dua orang, pimpinan tinggi pratama enam orang, pejabat administrator dua orang. (Humas Kementerian ESDM/ES).
Loading...

Menitone.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan melantik 25 pejabat di lingkungan Kementerian ESDM eselon II dan pejabat SKK Migas.

Pejabat yang dilantik, terdiri dari pejabat pimpinan tinggi madya dua orang, pimpinan tinggi pratama enam orang, pejabat administrator dua orang, pejabat pengawas delapan orang.

Sementara, sisanya terdiri dari pejabat SKK Migas sebanyak tujuh orang. Diharapkan, pelantikan jabatan ini dapat membuat kinerja mereka semakin optimal. Terlebih lagi, Jonan mengaku, terbuka dengan segala jenis komunikasi untuk berdiskusi pekerjaan dalam ruang lingkup Kementerian ESDM.

“Saya sudah bilang, kan ada whatsapp saya. Lalu, email saya juga terbuka. Kalau mau bertemu tinggal bertemu. Kalau sedang enggak ada tamu tinggal masuk saja,” ungkap Jonan, Selasa (28/2).

Loading...

Selain itu, Jonan menuturkan, nantinya akan ada evaluasi dari Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas). Namun, Jonan tak menjelaskan secara detil blok migas mana saja yang akan dievaluasi oleh SKK Migas.

Sekadar informasi, salah satu pejabat SKK Migas yang baru dilantik sore ini, yakni Djoko Siswanto menjadi Deputi Pengendalian Pengadaan pada SKk Migas.

Sebelumnya, Djoko menjabat sebagai Direktur Teknik dan Lingkungan Minyak dan Gas Bumi pada Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi.

Jonan juga berpesan kepada Direktorat Jenderal Mineral dan Batubara (Minerba) untuk menyelesaikan polemik PT Freeport Indonesia dengan pemerintah.

“Saya tanya pak dirjen minerba, ini ada masalah gajah dan sapi. Saya minta penyesuaiannya segera, yang lain boleh dua bulan, tetapi harus langsung,” imbuh Jonan seperti diberitakan CNN Indonesia.

Untuk diketahui, pejabat eselon II Direktur Pembinaan Pengusahaan Mineral pada Direktorat Jenderal Mineral dan Batubara diganti menjadi Bambang Susigit.

Sebelumnya, ia menjabat sebagai Kepala Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Geologi, Mineral, dan Batubara pada Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Sumber Daya Mineral.

Secara keseluruhan, Jonan meminta semua stafnya dapat bekerja dengan lebih baik lagi. Ia meminta, agar semua stafnya untuk bekerja sebagai pemimpin. Dengan demikian, proyek yang dikerjakan akan jauh lebih baik.

“Memimpin yang paling gampang itu kasih contoh. Memimpin itu 50 persen bakat, 50 persen perjalanan hidup. Saya minta sekurangnya Anda kasih contoh 50 persen kepada anak buah Anda. Pasti jauh lebih mudah,” papar Jonan.

Berikut nama pejabat yang dilantik hari ini:

Pejabat Pimpinan Tinggi Madya

Prahoro Yulijanto Nurtjahyo: Staf Ahli Bidang Investasi dan Pengembangan Infrastruktur zkementerian ESDM
Saleh Abdurrahman : Staf Ahli Bidang Ekonomi Sumber Daya Alam Kementerian ESDM

Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama

Hendra Iswahyudi: Direktur Pembinaan Pengusahaan Ketenagalistrikan pada Direktorat Jenderal Ketenagalistrikan
Bambang Susigit : Direktur Pembinaan Pengusahaan Mineral pada Direktorat Jenderal Mineral dan Batubara
Edi Prasodjo: Kepala Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Geologi, Mineral, dan Batubara pada Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Energi dan Sumber Daya Mineral
Agus Salim : Kepala Biro Fasilitasi Kebijakan Energi dan Persidangan pada Sekretariat Jenderal Dewan Energi Nasional
Bambang Tjahjono Setiabudi: Kepala Biro Fasilitasi Penanggulangan Krisis dan Pengawasan Energi pada Sekretariat Jenderal Dewan Energi Nasional
Mohammad Hidayat : Sekretaris Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi pada Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi

Pejabat Administrator

Budi Indarto : Kepala Bagian Tata Usaha dan Kearsipan pada Biro Umum, Sekretariat Jenderal Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral
Trois Dilisusendi : Kepala Subdirektorat Penyiapan Program Bioenergi, Direktorat Bioenergi, Direktorat Jenderal Energi Baru, Terbarukan, dan Konservasi Energi

Pejabat Pengawas

Adha Yuda Faturochman: Kepala Subbagian Penyusunan Peraturan Perundang-undangan Badan pada Biro Hukum, Sekretariat Jenderal Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral
Laksono Nur Brahmatyo : Kepala Subbagian Penelaahan Hukum Ketenagalistrikan, Energi Baru, Terbarukan, dan Konservasi Energi pada Biro Hukum, Sekretariat Jenderal Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral
Henry Yulius Winnes Hutagao : Kepala Subbagian Advokasi Hukum Minyak dan Gas Bumi dan Badan pada Biro Hukum, Sekretariat Jenderal Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral
Shanty Octora : Kepala Subbagian Advokasi Hukum Ketenagalistrikan, Energi Baru, Terbarukan dan Konservasi Energi pada Biro Hukum, Sekretariat Jenderal Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral
Okki Lufti Kurniawan : Kepala Subbagian Kekayaan Negara pada Sekretariat Direktorat Jenderal Energi Baru, Terbarukan, dan Konservasi Energi
Yunita Ariyani: Kepala Seksi Perencanaan Program Bioenergi pada Direktorat Bioenergi, Direktorat Jenderal Energi Baru, Terbarukan, dan Konservasi Energi
Iryan Permana Dharma : Kepala Seksi Analisis dan Evaluasi Program Bioenergi pada Direktorat Bioenergi, Direktorat Jenderal Energi Baru, Terbarukan, dan Konservasi Energi
Fitria Yuliani : Kepala Seksi Kerja Sama Bioenergi pada Direktorat Bioenergi, Direktorat Jenderal Energi Baru, Terbarukan, dan Konservasi Energi

Pejabat SKK Migas

Djoko Siswanto : Deputi Pengendalian Pengadaan pada SKK MIGAS
M. I. Zikrullah : Wakil Kepala pada SKK MIGAS
Budi Agustyono : Sekretaris pada SKK MIGAS
Gunawan Sutadiwiria : Deputi Perencanaan pada SKK MIGAS
Parulian Sihotang : Deputi Keuangan dan Monetisasi pada SKK MIGAS
Rudianto Rimbono : Deputi Dukungan Bisnis pada SKK MIGAS

[cnn/cnn]

Loading...

Comment

Silahkan nonaktifkan adblock anda untuk membaca konten kami.
Segarkan