News  

Ratusan Siswa Ikuti KIE Penyalahgunaan Obat dan Napza

Loading...

DUMAI – Ratusan siswa dari SMA sederajat yang ada di Kota Dumai mengikuti KIE (Komunikasi, Informasi dan Edukasi) Penyalahgunaan Obat dan Napza Terhadap Generasi Milenial di Kota Dumai.

Kegiatan yang ditaja oleh Loka POM Dumai bersempena dengan perayaan Sumpah Pemuda ke 90 tahun 2018 ini secara resmi dibuka Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Kota Dumai H. Hamdan Kamal pada Selasa (23/10/2018) bertempat di Hotel Grand Zuri, Jalan Sudirman, Dumai.

Dalam sambutannya, Asisten I yang mewakili Walikota Dumai menyambut baik kegiatan yang ditaja oleh Loka POM di Kota Dumai dan berharap kegiatan ini akan terus berlanjut di masa yang akan datang.

“Ini kegiatan yang positif serta banyak ilmu dan pengetahuannya bagi anak – anak kita. Kalau bisa kegiatan seperti ini berlanjut ke sekolah – sekolah atau kampus – kampus yang ada di Kota Dumai,” kata Hamdan.

Loading...

Menurutnya, tujuan kegiatan ini adalah untuk melindungi remaja dari bahaya penyalahgunaan Obat dan Napza dengan memberikan informasi yang benar tentang dampak penyalahgunaan obat dan napza sebagai bentuk antisipasi terhadap informasi menyesatkan tentang obat dan napza yang selama ini diterima oleh mereka dari pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab.

“Dengan adanya kegiatan KIE ini tentunya dapat membentengi para remaja dari Penyalahgunaan Obat dan Napza,” harapnya.

Sementara, Kepala Loka POM Dumai, Emi Amalia menyebutkan peserta yang mengikuti KIE Penyalahgunaan Obat dan Napza merupakan siswa/siswa SMA/SMK sederajat yang ada di Kota Dumai.

“Selain anak-anak didik, kita juga mengundang adik-adik Pramuka dari Kwartir Cabang Pramuka Kota Dumai untuk mengikuti kegiatan ini. Total peserta sekitar 140 an orang,” sebutnya.

Emi berharap dengan adanya kegiatan ini, semoga Generasi Milenial Kota Dumai bebas dan terhindar dari bahaya Narkoba.

Dalam kegiatan KIE Penyalahgunaan Obat dan Napza di Kota Dumai ada empat Narasumber, diantaranya, dari Pemerintah Kota Dumai, Hamdan Kamal, Badan Narkotika Nasional Kota Dumai, Miardi, Balai Besar POM Pekanbaru, Syarnida dan Kepala Loka POM di Kota Dumai, Emi Amalia.

Pantauan dilapangan, Peserta sangat antusias dengan banyaknya pertanyaan yang diajukan dan keingintahuan peserta dengan mengunjungi display produk ilegal dan penyebaran informasi yang disampaikan oleh petugas.

Sebelumnya, Loka POM Dumai juga telah melaksanakan lomba di media sosial terkait penyalahgunaan obat dan napza. Karya para generasi milenial ini keren dan sangat mengedukasi. Kepada para juara diberikan piagam penghargaan dan hadiah.

(dcp/dcp)

Loading...

Comment

Silahkan nonaktifkan adblock anda untuk membaca konten kami.
Segarkan