Baru Motor Cross Listrik Ini Harganya Rp200 Jutaan

Motor cross listrik Cake Kalk. (Viva.co.id)
Loading...

MOTOR – Makin populernya motor listrik di era sekarang ini ternyata tak hanya menghinggapi model konvensional saja. Sebab model-model pehobi seperti motor cross juga dilirik beberapa perusahaan otomotif.

Salah satunya Cake, asal Swedia, yang telah membuat motor off-road elektrik bernama Cake Kalk. Motor itu merupakan penggabungan antara ‘mountain bike’ dan sebuah motor cross. Keren!

Menariknya berat Cake Kalk hanya 70 kilogram dan mampu menjelajah sejauh 80 kilometer kala baterai terisi penuh pada kecepatan tertinggi 80 kilometer per jam. Demikian seperti dikutip Viva dari Motomalaya, Kamis 22 Maret 2018.

Menurut Cake, Kalk dibuat bukan untuk menyaingi berbagai motor listrik lain. Namun melirik konsumen yang benar-benar menginginkan tunggangan berpenampilan minimalis dan skema warna milenial.

Loading...

“Motor ini juga baik untuk alam. Jadi Anda yang mencintai alam tak perlu khawatir bila motor Anda meninggalkan jejak karbon saat dikendarai,” tulis Cake.

Bicara spesifikasi, Cake Kalk berbobot ringan berkat pengadopsian kerangka alumunium berteknologi canggih. Frame lalu dikawinkan dengan berbagai bahan karbon fiber di beberapa bagian. Urusan suspensi yang dipakai juga tidak main-main, yakni Ohlins.

Cake mengklaim 50 motor pertama yang dibuatnya telah ludes terjual. Produksi akan dilakukan lebih banyak untuk menjawab kebutuhan calon konsumen. Lalu berapa harganya? Cake Kalk ternyata dijual dengan harga Rp236 juta. (vvc/vvc)

Loading...

Comment

Silahkan nonaktifkan adblock anda untuk membaca konten kami.
Segarkan