Kisah Hava Celebic, Nenek Penjilat Bola Mata asal Bosnia

Hava Celebic mungkin jadi bagian dari sebuah keajaiban dalam dunia medis. Nenek berusia 80 tahun dari Crnjevo, sebuah desa di Bosnia itu, mengklaim punya profesi paling unik sedunia.
Loading...

Menitone.com – Hava Celebic mungkin jadi bagian dari sebuah keajaiban dalam dunia medis. Nenek berusia 80 tahun dari Crnjevo, sebuah desa di Bosnia itu, mengklaim punya profesi paling unik sedunia.

Dia ‘bertugas’ menjilat bola mata seseorang dan ‘membersihkannya.’ Pekerjaan ajaibnya ini membuat dia dikenal sebagai Nana Hava di kampung halamannya.

Mengutip Oddity Central, jilatan Celebic di bola mata seseorang diklaim bisa menjernihkan penglihatan dan mengatasi berbagai masalah penglihatan yang dialami manusia.

Dia mengaku mempelajari prosedur aneh ini sejak bertahun-tahun lalu dari perempuan lain yang juga dipanggil Hava. Dia mengklaim sudah membersihkan mata banyak orang dengan beragam kebangsaan dari Rusia sampai Amerika dalam satu dekade.

Loading...

Sebagian besar pasien Celebic mengaku datang kepadanya saat sudah merasa depresi. Mereka mengaku sudah menjalankan berbagai prosedur kedokteran modern namun gagal.

Hal ini membuat mereka mendatangi ‘lidah’ ajaib Celebic. Saat menyentuh bola mata pasien, lidah Celebic langsung bergerak ke bagian yang sakit.

Lidahnya akan langsung membersihkan berbagai macam kotoran yang menempel di bola mata. Beberapa kotoran yang kerap ditemukan antara lain, serpihan kecil kaca, besi, debu, kerikil, dan lainnya.

“Ada banyak hal yang tidak bisa dilakukan oleh teknik pengobatan modern,” katanya.

“Mereka datang kepada saya dengan mata yang bengkak setelah dari rumah sakit. Saya membersihkannya dan mengeluarkan kotorannya.”

Lidah ajaibnya ini diklaim sudah menyembuhkan lebih dari 5000 orang. Bahkan, karena dianggap berharga, dia mengatakan bahwa saat dia meninggal, penduduk desa bisa memotong lidahnya sehingga bisa dipakai menyembuhkan orang lain.

Namun, Celebic tak sembarangan menjilat bola mata. Sebelum menjilat mata, dia mensterilkan mulutnya dengan alkohol. Kemudian dia meminta pasiennya untuk memegang kelopak matanya sehingga bola mata bisa terlihat jelas. Dia pun mulai mencari kotoran di bola mata pasiennya dengan ujung lidahnya.

Ini mungkin terdengar menjijikkan. Anak-anak Celebic pun berpikir demikian. Itulah sebabnya dia tak bisa menurunkan kemampuan kepada anak-anaknya.

“Sayangnya, saya tidak bisa menurunkan ilmu ini kepada anak-anak saya. Karena mereka berpikir terlalu menjijikkan untuk memasukkan lidahnya ke dalam mata seseorang,” ucap Celebic.

Untuk satu kali pengobatan, Celebic biasanya meminta bayaran 10 euro atau setara Rp143 ribu. Namun ini tak berlaku bagi mereka yang tak mampu.

“Saya tidak meminta bayaran pada mereka yang tidak punya pekerjaan dan tak punya uang. Tapi biasanya pengobatan saya normalnya dibayar sekitar 10 euro.”

Sebenarnya upaya ‘pengobatan’ seperti ini bukan yang pertama kali terdengar. Beberapa tahun lalu, pengobatan aneh ini populer di antara remaja Jepang. Namun bukan sebagai pengobatan tapi sebagai sebuah ekspresi keintiman.

(cnn/cnn)

Loading...

Comment

Silahkan nonaktifkan adblock anda untuk membaca konten kami.
Segarkan