Sport  

Valentino Rossi Buktikan Usia Tua Bukan Masalah

Valentino Rossi (kanan) membuat kejutan di balapan GP Qatar. (AFP PHOTO / Karim JAAFAR)
Loading...

Menitone.com – Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, menyindir sejumlah pihak yang sempat mengklaim usia tua akan menghambat penampilannya di MotoGP 2017. The Doctor membalas kritikan itu dengan gurauan usai finis ketiga di GP Qatar, Minggu (26/3).

Setelah mengalami masalah di tes pramusim dan sepanjang latihan bebas GP Qatar, Rossi akhirnya mampu meraih podium di Sirkuit Losail. Start dari grid kesepuluh, pebalap 38 tahun itu berhasil finis di posisi ketiga, di belakang Maverick Vinales dan Andrea Dovizioso.

Berbicara kepada Sky Sports Italia usai balapan GP Qatar, Rossi mengungkapkan gurauan terkait usianya yang dianggap sudah tidak mampu bersaing di pentas MotoGP. Pebalap asal Italia itu mengatakan sengaja tampil lambat sepanjang tes pramusim dan latihan bebas.

BACA : Valentino Rossi Jadi Pebalap Tertua di Podium MotoGP

Loading...

“Sepanjang tes saya sengaja pelan agar tidak kelelahan, itu sebuah strategi,” ujar Rossi yang kemudian tertawa usai mengatakan gurauan tersebut.

Sepanjang tes pramusim Rossi gagal mengimbangi kecepatan Vinales. Mantan pebalap Repsol Honda dan Ducati itu bahkan sempat absen menjalani tes karena tidak fit. Banyak pihak pun menganggap Rossi mulai mudah letih karena usianya yang sudah tidak muda.

“Ketika saya tidak mendapatkan hasil bagus selama dua atau tiga bulan, orang-orang akan mengatakan saya sudah tua. Jadi saya ingin mengucapkan terima kasih kepada mereka yang bekerja bersama saya, mereka yang selalu mendukung saya di Yamaha,” ucap Rossi.

Start GP Qatar di Sirkuit Losail sempat ditunda hingga lebih dari 30 menit. Rossi mengatakan penundaan tersebut justru membantunya tampil impresif. Pasalnya, dengan suhu trek yang rendah, ban Michelin yang digunakannya tidak cepat habis.

BACA : Jorge Lorenzo Sebut Valentino Rossi Juga Sulit Taklukkan Ducati

“Kami mencoba empat setelan motor, dan saya memulai balapan dengan setelan motor yang saya tidak ketahui. Dengan suhu yang rendah saya bisa tampil cepat. Saya kesuliltan di suhu tinggi, merasakan masalah di ban setelah tiga tikungan. Karet ban terlalu lunak buat saya,” ucap Rossi.

Keberhasilan Rossi finis posisi ketiga di GP Qatar membuat The Doctor menjadi pebalap tertua dalam sejarah MotoGP yang mampu meraih podium.

Rossi (38 tahun dan 38 hari) mengalahkan rekor Troy Bayliss yang naik podium dengan memenangi GP Valencia 2006 saat 37 tahun dan 213 hari.

[cnn/cnn]

Loading...

Comment

Silahkan nonaktifkan adblock anda untuk membaca konten kami.
Segarkan